Peringati HUT Ke-77 RI Tingkat Provinsi, Bappedalitbang Ikuti Baksos Bersih Rumah Ibadah
PALANGKA RAYA – Dalam rangka memperingati HUT Ke-77 RI, Provinsi Kalimantan Tengah mengadakan bakti sosial membersihkan sejumlah rumah ibadah yang berada di Kota Palangka Raya. Bappedalitbang, Dinas Sosial, Bapenda dan beberapa OPD lingkup Prov. Kalteng lainnya mendapat kesempatan membersihkan tempat ibadah di Balai Kaharingan, Jalan Tambun Bungai Palangka Raya Jumat (19/8/2022)
Kepala Bappedalitbang Prov. Kalteng yang diwakili oleh Sekretaris Bappedalitbang Prov. Kalteng Agus Suyanto mengikuti bakti sosial bersama beberapa staf di lingkup Bappedalitbang Prov. Kalteng. Terkait dengan kegiatan tersebut, Agus Suyanto mengatakan bahwa bakti sosial bersih rumah ibadah yang dilakukan ini merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati HUT Ke-77 Tahun Kemerdekaan RI tingkat Provinsi Kalimantan Tengah.
Baca juga : Kepala Bappedalitbang Prov. Kalteng Buka Rapat Konsultasi Regional Produk Domestik Regional Bruto (Konreg PDRB) Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024“Kegiatan yang dilaksanakan oleh Provinsi Kalimantan Tengah ini merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama pemeluk agama. Dan juga sebagai bentuk silaturahmi serta merawat kerukunan umat beragama. Bakti sosial bersih rumah ibadah ini selain dilaksanakan di Balai Kaharingan juga dilaksanakan serentak di tempat ibadah lainya seperti Masjid, Gereja, Pura dan Wihara yang berada di Kota Palangka Raya”ujar Agus
Bakti sosial membersihkan tempat ibadah ini diharapkan dapat menjalin hubungan silaturahmi dengan masyarakat dan meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan serta memberikan kontribusi kepada tempat ibadah dan masyarakat sekitar terutama untuk menciptakan rasa nyaman bagi masyarakat yang hendak melaksanakan ibadah. Dengan bakti sosial ini dapat merajut kebersamaan mendukung kinerja Provinsi Kalimantan Tengah memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. (yan/10_D)